Harian Teknologi – Infinix kembali meluncurkan smartphone terbarunya Infinix Hot 20S ke pasar Indonesia pada. Infinix Hot 20S merupakan penerus dari Infinix Hot 10S.
Infinix Hot 20S berfokus pada pasar para pengguna yang senang bermain game. Infinix Hot 20S juga menggunggulkan desain bodi dan sektor kamera belakang 50 MP.

Untuk Harga Infinix Hot 20S sendiri berkisar Rp 2,5 jutaan dan hanya tersedia satu varian saja. Berikut spesifikasi dan harga terbaru Infinix Hot 20S :
Spesifikasi Infinix Hot 20S
Mengusung layar berpanel IPS 6,78 inci dengan resolusi Full HD Plus (2.460 x 1.080 piksel), refresh rate 120Hz, touch sampling rate 240Hz, dan tingkat kecerahan 500 nits.
Pada Layar depan terdapat kamera selfie beresolusi 8 MP. Sedangkan kamera belakang, terdapat tiga kamera terdiri dari kamera utama 50 MP (f/1.6), dan dua kamera yang beresolusi 2MP. Selain itu juga terdapat fitur Super Night Mode, Portrait Mode, hingga Eye-Tracking.
Infinix Hot 20S ditenagai chipset MediaTek Helio G96 yang dirancang dengan fabrikasi 12nm. Dengan kecepatan clock 2,05GHz dan menggunakan pengolah grafis Arm Mali-G57 MC2.

Perangkat juga dibekali dengan “Breathing Cooling System”. Sistem pendingin tersebut berguna untuk menjaga suhu perangkat dan menunjang kestabilan performa. Adapun MediaTek Helio G96 dipadu dengan RAM LPDDR4x 8 GB dan penyimpanan 128 GB.
Pada Kapasitas memori penyimpanan bisa diperluas dengan teknologi “Extended RAM”. Teknologi tersebut dapat meminjam storage yang tidak terpakai untuk ditambahkan ke dalam RAM.
maksimal peminjamannya mencapai 5 GB. Sehingga, perangkat memiliki RAM seluas 13 GB (8+5). Lalu tersedia juga slot microSD hingga 512 GB .
Infinix Hote 20S menggunakan baterai berkapasitas 5.000mAh dengan fast charging 18 watt. Diklaim bisa bertahan hingga 3 hari apabila mengaktifkan fitur mode “Power Marathon”.
Dijalankan dengan sistem operasi Android 12 dan antarmuka XOS 12. Fitur pendukung lainnya berupa Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, GPS, Bluetooth, jack audio 3,5mm, dual-SIM, jaringan 4G, dan fingerprint.

Infinix Hot 20S memiliki ukuran bodi 168,65 mm (tinggi) x 76,75 mm (lebar) x 8,47 mm (ketebalan), dan bobot 202 gram. Ada empat pilihan varian warna, Sonic Black, Tempo Blue, Fantasy Purple, dan Light-Rider White. Harga Infinix Hot 20S sendiri adalah Rp 2.499.000 untuk varian 8/128GB. Ponsel ini sudah bisa dibeli di marketplace resmi Infinix.